Sabtu, 14 Juni 2014

3 Cara Membuat Toko Online Gratis

Membuat Toko Online saat ini banyak pilihannya mulai dari yang berbayar sampai yang gratis atau free. Cara pembuatan-nya pun bervariasi dari yang mudah sampai pada tingkat kesulitan tinggi serta membutuhkan keahlian khusus, Bagi yang tidak mau pusing Anda bisa memanfaatkan jasa pembuatan toko online. Pada artikel kali ini saya akan sedikit menjelaskan bagaimana cara membuat toko online gratis yang bisa di buat oleh semua orang dengan mudah.



Membuka Toko online dengan blog gratisan
Pada artikel saya sebelumnya yaitu membuat toko online dengan template standar blogger sudah mewakili bagaimana cara membuatnya, syaratnya adalah Anda mempunyai akun blogger kemudian tinggal membuat blog baru dengan template standar yang kemudian Anda tinggal posting produk-produk Anda layaknya memposting sebuah artikel. Kendala dalam pembuatan toko online dengan blogger adalah masalah Optimasi toko Anda sehingga harus mengetahui Teknik SEO. Selain dengan blogger Anda juga bisa membuatnya dengan platform lain seperti wordpress.

Membuat Toko Online di Mall Online
Cara memulai pembuatan di Mall online menurut saya ini yang paling gampang, proses registrasi yang tidak sulit dan Anda tinggal posting produk saja. Semua Layout, sistem pembayaran, perhitungan ongkos kirim dan lainnya sudah di custom oleh empunya/admin mall online tersebut. Contoh mall online yang terkenal saat ini adalah Tokopedia, Bukalapak dan olx (tokobagus). Sya bicarakan sekarang adalah Tokopedia, Mall online ini ada beberapa kelebihan diantaranya:
  • Buka toko online praktis dan gratis, Gratis tool ecommerce, sub domain, manajemen toko sampai transaksi.
  • Perluas pasar dan tingkatkan penjualan Anda, Tokopedia mempunya pengunjung tinggi yang setia setiap harinya, jadi semakin banyak yang melihat etalase toko online Anda maka perluasan penjualan semakin luas.
  • Tracking Order, Yang namanya toko online tidak terlepas dengan jasa pengiriman barang, nah tokopedia sudah terintegrasi dengan agen pengiriman barang di indonesia seperti JNE, TIKI, POS, dll.
  • Asisten pribadi gratis!, semua transaksi melalui website tokopedia dan verifikasi order semua gratis..
  • Transaksi yang lebih aman, Ini mungkin yang menjadi pilihan orang mengapa orang memilih berbelanja dengan toko online tokopedia, karena dinilai lebih aman karena menggunakan rekening bersama.
  • Komunitas Jejaring Sosial, tokopedia didukung dengan komunitas jejaring sosial.
Bagaimana? mau coba membuat toko online gratis di tokopedia? silahkan lihat contoh toko online yang di-bawah ini pernah dibuat (toko Roes), jangan ragu kalau setelah berkunjung berkeinginan juga berbalanja di toko online tersebut, beneran kok jualan.. :)

http://www.tokopedia.com/tokoroes

Membuat Toko Online di Facebook
Pembuatan toko Online di facebook lebih mudah lagi dengan syarat Anda terlebih dahulu mempunya akun facebook. Pertemanan Anda di Facebook sangat banyak maka peluang Anda dalam memasarkan produk semakin tinggi.

Demikian sekilas tentang cara membuat toko online gratis, semoga yang sedikit ini bermanfaat. Salam Blogger.

Rabu, 09 April 2014

Membuat toko Online dengan Template Standar Blogger

Membuat toko Online sederhana dengan memanfaatkan template standar Blogger atau template bawaan blogspot tentu tidak akan tampak seperti keumumam toko online yang beredar selama ini. Namun dengan sedikit modifikasi dengan tetap tidak meninggalkan ciri khas dari template tersebut dan juga diterapkannya fitur pendukung lain khususnya SEO (optimasi mesin pencari) maka tidak mustahil toko online sederhana ini bisa bersaing dengan toko online besar dari segi pengunjung dan kemudahan dalam transaksi belanja.


Pada kesempatan ini saya memberikan contoh kepada Anda toko online sederhana yang dibuat dengan menggunakan template bawaan blogspot "simple". Seperti nama dari blogger yaitu "simple", template ini memang terlihat sangat sederhana. Contoh Toko Onlinenya adalah
http://jualradioamfm.blogspot.com yang sudah berumur 3 bulan (ketika artikel ini dibuat) dan http://tokoalatcukurrambut.blogspot.com yang berumur baru 1 minggu (ketika artikel ini dibuat). Toko Online ini tidak hanya DEMO semata, memang sedang berjualan dan produknya bisa diorder. ^_^
toko online template standar blogger
Sedikit saya akan memaparkan kepada Anda apa saja yang sudah saya terapkan kepada toko online jualradioamfm diatas:
  1. Nama domain: jualradioamfm.blogspot.com
    Saya pilih domain jualradioamfm karena toko online ini bertujuan untuk menjual radio portable band AM dan FM
  2. Keyword yang dipilih adalah jual radio am, jual radio fm, jual portable radio. Anda bisa mengeceknya di search engine Google.com atau Google.co.id
  3. Jenis Template blogger yang dipilih adalah SIMPLE dengan total lebar blog 1058px, lebar sidebar kanan 360px, dan setingan text, background dll, masih settingan standar blogger. Pada bagian header saya buat Header berupa gambar sederhana yang menerangkan kepada pengunjung bahwa blog yang sedang dilihat adalah sebuah blog toko online yang sedang jualan Radio portable AM dan FM
  4. Untuk Mendukung SEO agar bisa bersaing di search engine, maka perlu di perhatikan dan diterapkan:
  5. Untuk Sentuhan Toko online agar memudahkan dalam transaksi ketika membeli sampai pengiriman, saya tambahkan fitur:
    • Fitur standar statik page cara order yang berisi data lengkap kontak person dan info cara order barang, informasi cara pembayaran dan cara pengiriman dibuat dalam satu halaman saja.
    •  Fitur form pemesanan order dengan memanfaatkan form online gratis dari emailmeform, lengkapnya bisa baca disini cara membuat form online gratis
    • Fitur cek Ongkos kirim, check Resi, dan 10 resi terakhir bisa pelajari caranya disini Widget cek resi TIKI JNE
  6. Fitur Lainnya
    • Membuat label kategori, Anda bisa baca caranya disini Cara membuat Label Kategori 
    • Membuat Data pengunjung atau statistik, Anda bisa memanfaatkan www.histats.com 
    • Membuat facebook Fanpage (facebook like), bisa baca caranya pada artikel cara membuat fans page facebook
    • Memasang Link - Script Youtube yang konten videonya mendukung produk yang sedang dijual. Maaf artikel tentang cara ini belum pernah saya buat.
Demikian sedikit bagaimana cara membuat toko online sederhana dengan memanfaatkan template bawaan yang sudah disediakan Blogger atau blogspot. Semoga bermanfaat dan bisnis toko online Anda semakin lancar Jaya....

Jumat, 31 Januari 2014

Cara Membuat Label Kategori di Blogspot

Kategori pada sebuah Blog dan website berfungsi untuk mengelompokkan setiap postingan disesuaikan dengan jenis kontenya. Namun pada blogspot kita tidak akan ditemui istilah kategori di-dalam dashboard admin, namun yang ada adalah Tag atau Label. Sebuah situs dengan kerangka website di-halaman dashboard admin biasanya terdapat menu khusus kategori dan tag/label secara terpisah. Dengan kategori pengelompokan postingan artikel atau produk untuk blog toko online akan memudahkan pengunjung mencari konten yang mereka inginkan.
Karena seringnya klien yang setelah memakai jasa pembuatan toko online kami yang menanyakan seputar kategori produk, maka pada kesempatan kali ini saya akan menguraikan bagaimana cara membuat label kategori artikel pada sebuah blog yang dijadikan sebagai toko online. Cara membuat Kategori pada blogspot kita bisa memanfaatkan fungsi label atau Tag, contoh nya ketika Anda menjual barang-barang suvenir, agar tidak tercampur jenis suvenir yang dijual maka Anda perlu mengelompokkan jenis barang tersebut berdasarkan kategorinya seperti souvenir kipas, souvemir dompet, souvenir gantungan kunci, dan lain-lain.
Sebelum Anda membuat kategori silahkan Anda pahami:
  1. Struktur artikel yang biasa digunakan untuk sebuah blog:
    artikel blogspot
  2. Berbeda dengan website, pada blogger sebuah kategori tidak bisa dibuat terlebih dahulu, jadi Anda harus memposting sebuah produk atau artikel dengan kategori tertentu kemudian Anda menuliskan judul kategori tersebut pada kolom label yang sudah disediakan blogger.
  3. Kategori yang dibuat bisa ditampilkan melalui Gadget label, dan Anda bisa menempatkannya di sidebar kanan atau kiri sesuai dengan layout blog toko online Anda.
  4. Label kategori ini bisa Anda pisah dengan cara manual. seperti contoh di-bawah di pisah dengan judul label yang dipisah.

    Contoh kategori yang dipisah berdasarkan judul kategori:
Setelah Anda paham dengan 4 point di-atas, sekarang kita lanjutkan dengan cara membuatnya:
  1. Log in akun Blogger anda melalui www.blogger.com 
  2. Masuk ke menu posting, kemudian masukan artikel atau produk Anda beserta gambar dan spesifikasi nya. Artikel yang Anda masukkan jangan lupa teknik atau trik SEO blogspot sudah Anda terapkan.
  3. Pada kolom label sebelah kanan, tuliskan nama kategori produk yang sedang Anda posting.
    Contoh: kategori souvenir kipas pada toko online yang menjual bermacam-macam souvenir
    Membuat label pada blogspot
  4. Kemudian tekan tombol "publikasikan" apabila sudah selesai.
  5. Silahkan lanjutkan dengan produk-produk lainnya dengan kategori yang berbeda-beda.
  6. Karena tulisan saya diatas disinggung pemisahan kategori produk disesuaikan dengan judul kategori, maka cara membuatnya seperti dibawah ini:
    • Kembali ke menu dashboard blogspot
    • Klik Layout
    • Pada Judul Gadget label yang sudah Anda buat sebelumnya, klik Edit
      edit gadget label blogspot
    • Pada kolom konfigurasi label klik "label yang dipilih kemudian Edit
      konfigurasi label blogspot
    • Centang kategori yang sesuai dengan judul kategori
      memilih label berdasarkan kategori
    • Klik "selesai" 
    • Silahkan lakukan hal yang sama pada judul kategori Anda yang lainnya.
    • Lihat hasilnya.
Demikian pembahasan singkat tentang cara membuat label kategori di blogspot. Yang sedikit ini semoga bermanfaat untuk Anda. Salam Blogger.